Tuesday, October 27, 2009

16 oktober 2009

Dua minggu yang lalu, tepatnya tanggal 16 oktober 2009. Dosenku mengucapkan sebuah kalimat yang sampai sekarang masih saja terngiang-ngiang di telingaku. Kira-kira seperti ini "yah kalian saya lulus-lulusin aja deh, toh percuma kalian juga ga ngerti ***** itu apa!" Kalimat itu ditujukan untuk aku dan seorang temanku (di dalam kelas yang mahasiswa hanya aku dan temanku) meskipun tidak diucapkan dengan nada yang tinggi seperti orang yang sedang naik darah, tapi aku tahu itu kalimat marah dah kecewa, ya ibu dosen kecewa dengan kami (aku dan temanku) :(

Setelah mendengar itu, aku langsung banyak bertanya-jawab di dalam hati, "kok bisa ya sampe ngomong gitu?" "apa ga liat usaha aku?" "apa emang aku ga berbakat?" "apa emang aku ga kreatif?" "iya kayaknya emang aku ga berbakat." "emang aku ga kreatif." "usaha juga percuma, ga ada hasil."

Di hari itu, sampai pelajaran terakhir aku tidak bisa konsentrasi untuk mengikuti pelajaran (kebetulan dimarahinnya tadi tuh pagi-pagi). Terus saja pernyataan-pernyataan negatif, pesismis, putus asa terus saja mondar-mandir di pikiranku.

Dan kalau boleh jujur, dampaknya itu sampai sekarang :'( walaupun tidak separah yang kemarin-kemarin. Entah kenapa tiba-tiba saja aku selalu saja teringat kembali perkataan ibu dosen 2 minggu yang lalu, aku benci kalo harus ingat itu lagi. Aku selalu berusaha untuk memotivasi diri sendiri agar tetap semangat, dan meyakinkan diri kalau aku bisa. Tapi ketika kalimat itu terlintas lagi di pikiranku, ya pasti kecewa lagi.

Aku benci dengan diriku sendiri, kenapa sih aku begitu rapuh?? baru dibilang seperti itu langsung sedih yang berlebihan seperti ini. Kenapa aku harus lemah?? kenapa aku cengeng?? aku mau jadi orang yang kuat!!!

No comments: